Siber Polda Sumsel Tangkap Pelaku Pemerasan dengan Modus Video Call Sex di Palembang

Siber Polda Sumsel berhasil menangkap Eko Prasetya (38) warga Bengkulu, karena sejumlah rekening bank miliknya digunakan sebagai tempat penampungan hasil pemerasan dengan modus video call sex (VCS). Penangkapan dilakukan setelah Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel melacak aliran uang yang ditransfer korban aksi pemerasan tersebut. Tersangka ditangkap pada (28/03/2024) di perbatasan Kota Lubuklinggau dan Provinsi Bengkulu.

 

Eko Prasetya (38) merupakan warga Desa Tanjung Agung, Kecamatan Tubei, Kabupaten Lebong, Bengkulu. Kasubdit Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel, AKBP Hadi Saefudin SE MH, menjelaskan bahwa Eko memiliki peran menampung hasil kejahatan yang dilakukan oleh komplotannya. Modus aksi komplotan pemerasan ini dimulai dengan mencari calon korban melalui media sosial. Pelaku utama akan mengajak korban untuk melakukan VCS, kemudian merekam kegiatan tersebut sebagai bahan untuk memeras korban.

 

Eko menyiapkan lima rekening penampungan hasil pemerasan yang dilakukan oleh pelaku utama. Salah satu korban dari aksi pemerasan ini bahkan merugi hingga Rp 29 juta. Kasus ini menjadi pelajaran bagi masyarakat untuk lebih waspada dalam menggunakan media sosial. Hasil penyidikan terhadap Eko Prasetya telah dinyatakan lengkap dan akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan Tinggi Palembang.

 

Eko Prasetya (38) disangkakan melanggar UU Nomor 1 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas UU No 11 Tahun 2008 Jo Pasal 55 ayat (1) KUHPidana Jo Pasal 57 KUHPidana. Dihadapan polisi, Eko mengaku hanya mengenal salah satu orang pelaku lainnya dari Bengkulu. Eko sendiri mendapat bagian dari hasil kejahatan sebanyak Rp 8,5 juta.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
306 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.