Wakapolda Sumsel Buka Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasda Polda Sumsel Tahap II, Dorong Transparansi dan Akuntabilitas Pengelolaan Anggaran

Palembang, 12 November 2024 – Wakil Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Selatan (Wakapolda Sumsel) Brigjen Pol M. Zulkarnain, S.I.K., M.Si, mewakili Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, membuka acara Taklimat Awal Audit Kinerja Itwasda Polda Sumsel Tahap II. Acara yang berlangsung di Ruang Vicon, Lantai II Gedung Utama Presisi Mapolda Sumsel ini menjadi bagian dari upaya pengawasan dalam pelaksanaan dan pengendalian anggaran Tahun 2024.

 

Dalam sambutannya, Wakapolda mengapresiasi kerja keras seluruh personel Polda Sumsel yang berhasil menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama pelaksanaan Operasi Mantap Brata (OMB) Musi 2024. Ia juga menyatakan bahwa keberhasilan ini, yang berujung pada pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 pada 20 Oktober lalu, merupakan bukti komitmen Polda Sumsel dalam menjaga kondisi yang aman dan kondusif.

 

Pelaksanaan audit kinerja ini, yang berlangsung selama 19 hari hingga 13 Desember 2024, bertujuan untuk menilai ketepatan dan keandalan informasi mengenai pengelolaan serta pertanggungjawaban anggaran. Audit ini merupakan kelanjutan dari Tahap I yang telah diselenggarakan pada Mei 2024.

 

“Kegiatan ini sebagai langkah untuk memastikan keakuratan dan transparansi dalam pelaksanaan program dan penggunaan keuangan negara di lingkungan Polda Sumsel. Diharapkan audit ini dapat menunjukkan efektivitas, efisiensi, serta akuntabilitas dari seluruh kegiatan yang dilaksanakan,” jelas Wakapolda.

 

Ia menambahkan, bahwa audit ini juga diharapkan dapat memastikan kebijakan pimpinan Polda Sumsel telah diterapkan secara baik sampai ke unit organisasi paling depan, guna memperkuat kinerja dalam melayani masyarakat dan menjaga keamanan di Sumatera Selatan.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Dirpolairud Polda Sumsel Brigjen Pol Drs. Andreas Kusmaedi, M.M., Irwasda Kombes Pol Feri Handoko Soenarso, S.I.K., S.H., beberapa pejabat utama Polda Sumsel, serta perwakilan dari Kapolres OKI, Kapolres Banyuasin, dan Kapolres Ogan Ilir. 

 

Di akhir acara, Wakapolda menekankan kepada para auditor untuk menjalankan tugas dengan profesionalisme dan transparansi. "Jika ditemukan penyimpangan, kami harap ada solusi yang tepat sesuai dengan peraturan yang berlaku, agar audit ini berlangsung dengan prinsip proporsional dan akuntabel," tutupnya.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
57 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.