Polda Sumsel Dukung May Day dan Siap Amankan Pilkada 2024

Palembang - Direktur Intelkam Polda Sumsel, Kombes Pol Iskandar F. Sutisna, SIK, menyatakan dukungan penuh terhadap kegiatan peringatan Hari Buruh Sedunia atau May Day yang akan dilaksanakan oleh para buruh wilayah Sumsel pada 1 Mei 2024. Hal ini disampaikan dalam kegiatan Apel Pagi di halaman Gedung Utama Presisi Mapolda Sumsel Jalan Jenderal Sudirman KM 4 Palembang, Senin Pagi, 29 April 2024.

 

Iskandar menyatakan, "Saya menyampaikan sekaligus dukungan kepada buruh dalam menyemarakkan HUT Buruh atau May Day yang akan dilaksanakan pada tanggal 01 Mei 2024 nanti."

 

Dia juga menegaskan bahwa Polda Sumsel siap untuk mengamankan peringatan Hari Buruh tersebut. "Kita pasilitasi dan tentu kita menjaga keamanan dan ketertiban jangan sampai kegiatan tersebut disusupi ormas yang memanfaatkan kegiatan tersebut sehingga aksi damai tersebut terganggu," ungkap Iskandar.

 

Selain itu, Iskandar juga menyoroti persiapan menjelang Pilkada Tahun 2024 di wilayah Sumsel. Dia mengingatkan bahwa tahapan ini sangat rawan terjadi gesekan di masyarakat, baik langsung maupun di dunia maya. Oleh karena itu, Polda Sumsel dan jajarannya perlu memfasilitasi sosialisasi cegah dini dan deteksi dini konflik sosial menjelang Pilkada Serentak tahun 2024.

 

"Saya yakin, masyarakat Sumsel sudah pintar, mampu dengan bijak memilih, memilah, dan menilai calon terbaik pada Pilkada nanti. Mari kita jaga Sumsel tetap kondusif seperti saat ini, jangan ada gontok-gontokan antar ormas, jadilah teladan bagi masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan untuk keutuhan NKRI, Sesuai label Sumsel Zero Konflik," pungkasnya.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
244 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.