OKU Selatan – Polsek Muaradua melalui program Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Madinatul Ulum di Desa Sukajaya, Kecamatan Buay Rawan, Kabupaten OKU Selatan, sebagai upaya mempererat hubungan dengan masyarakat dan mendukung pembelajaran agama di kalangan santri. Kegiatan yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB ini juga disertai dengan penyerahan wakaf Al-Qur’an sebanyak dua puluh buah untuk mendukung aktivitas membaca dan menghafal Al-Qur’an para santri.
Kapolsek Muaradua, Iptu Jr. Simanjuntak, menyampaikan bahwa program wakaf Al-Qur'an ini merupakan bagian dari inisiatif Polsek Muaradua dalam meningkatkan nilai keagamaan masyarakat. “Kami telah menyalurkan Al-Qur'an ke beberapa lokasi, termasuk majelis taklim ibu-ibu di Desa Sukabanjar dan TPA Al-Muslim di Desa Datar. Dukungan ini kami harap mampu membantu generasi muda memperdalam nilai-nilai keimanan,” ujarnya.
Selain menyerahkan Al-Qur'an, Bhabinkamtibmas Polsek Muaradua juga berdialog dengan pengurus dan santri, menyerap aspirasi, serta memberikan imbauan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar. Kapolsek menegaskan komitmen Polsek Muaradua dalam membangun generasi muda yang beriman dan berkarakter. "Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat keimanan para santri dan semakin mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat," tutur Iptu Jr. Simanjuntak.
Pengurus Ponpes Madinatul Ulum menyampaikan apresiasi atas kepedulian Polsek Muaradua dalam mendukung pembelajaran agama. "Bantuan Al-Qur'an ini sangat bermanfaat untuk para santri. Kami berharap program seperti ini dapat berlanjut di masa depan," ungkap salah satu pengurus pesantren.
Program wakaf Al-Qur’an dari Polsek Muaradua ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat, yang melihatnya sebagai langkah mendukung pendidikan agama dan mempererat silaturahmi antara kepolisian dan warga OKU Selatan.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*
"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
081370002110
admin@[email protected]
© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.