Bhabinkamtibmas Desa Karya Mulia Jalin Silaturahmi dengan Warga untuk Tingkatkan Kamtibmas

Prabumulih — Sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Desa Karya Mulia, Bripka Jumeri, melakukan kunjungan rutin ke desa binaannya pada Senin, 14 Oktober 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan warga setempat sekaligus menyerap informasi mengenai situasi keamanan di masyarakat.

 

Dalam kunjungan tersebut, Bripka Jumeri memberikan himbauan kepada warga agar selalu waspada terhadap potensi tindak kriminalitas dan segera melapor kepada pihak berwenang jika menemukan hal mencurigakan. Ia juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing dan membantu tugas kepolisian dalam menciptakan keamanan.

 

Kapolsek Rambang Kapak Tengah, Iptu Heffi Juliansyah, SH, menjelaskan bahwa pendekatan humanis seperti ini sangat penting dalam tugas kepolisian, bukan hanya sebagai penegak hukum tetapi juga sebagai pengayom dan pelindung masyarakat. "Dengan rutin menyambangi warga, pesan-pesan keamanan bisa lebih tepat sasaran. Kami berharap masyarakat dapat berperan sebagai 'Polisi' bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar," ujar Iptu Heffi.

 

Kegiatan sambang ini diapresiasi oleh warga desa yang merasa lebih dekat dengan aparat keamanan, sehingga komunikasi antara warga dan kepolisian semakin terbuka. Polsek Rambang Kapak Tengah terus berkomitmen menjaga keamanan di wilayahnya melalui pendekatan yang bersahabat dan partisipatif.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
50 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.