PRABUMULIH – Unit Kamsel Satlantas Polres Prabumulih, Polda Sumatera Selatan, pada Selasa (08/10/2024) mengadakan kegiatan edukasi dan himbauan kepada masyarakat terkait pentingnya tertib berlalu lintas. Dalam kegiatan tersebut, petugas membagikan stiker berisi pesan-pesan keselamatan lalu lintas kepada pengguna jalan.
Kanit Kamsel Satlantas Polres Prabumulih, IPDA Heryadi, menjelaskan bahwa tujuan utama pembagian stiker ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menaati aturan lalu lintas. "Dengan adanya stiker ini, kami mengajak masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas, demi menekan angka kecelakaan dan meminimalisir korban fatalitas di jalan," ujar IPDA Heryadi.
Kegiatan ini dilakukan dengan pendekatan humanis, di mana petugas memastikan bahwa pesan keselamatan tersampaikan dengan baik dan diterima positif oleh masyarakat. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan rasa aman dalam beraktivitas di jalan raya serta meningkatkan ketaatan terhadap aturan lalu lintas.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*
"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
081370002110
admin@[email protected]
© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.