Personil Piket Pos Pol Muara Lawai Polsek KIKIM Timur Laksanakan KRYD Antisipasi 3C

Muara Lawai, KIKIM Timur – 8 Oktober 2024 – Guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek KIKIM Timur, personil piket di Pos Pol Muara Lawai terus meningkatkan upaya pencegahan tindak kriminal melalui kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Fokus utama dalam kegiatan ini adalah antisipasi terhadap kejahatan 3C, yakni pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

 

Dengan patroli yang lebih intensif, personil piket berkeliling wilayah menggunakan kendaraan dinas dan memantau area-area yang dianggap rawan. Kapolsek KIKIM Timur menegaskan bahwa kehadiran polisi di lapangan sangat penting untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. "Kami berusaha meminimalisir tindak kejahatan melalui patroli rutin dan menjalin komunikasi aktif dengan warga setempat," jelas Kapolsek.

 

KRYD yang dilaksanakan ini diharapkan dapat menekan angka kejahatan serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap aparat keamanan. Masyarakat juga dihimbau untuk melaporkan segala aktivitas mencurigakan agar tindakan antisipasi dapat dilakukan dengan cepat dan tepat.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
235 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.