Anggota Polres Lahat Bantu Evakuasi Korban Hanyut di Sungai Manna, Desa Genting

LAHAT – Pada hari Minggu, 29 September 2024, sekitar pukul 19.00 WIB, terjadi insiden orang hanyut di aliran Sungai Manna, Desa Genting, Kecamatan Tanjung Sakti Pumu, Kabupaten Lahat. Korban yang diketahui bernama Heri Supriyanto (45), seorang buruh bangunan asal Desa Kemelak, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Baturaja, hanyut terbawa arus sungai setelah pondok yang digunakannya bersama rekan-rekannya terbawa arus deras akibat curah hujan tinggi.

 

Anggota Polsek Tanjung Sakti, terdiri dari unit intelkam dan unit reskrim, segera mendatangi lokasi kejadian setelah menerima laporan sekitar pukul 20.30 WIB. Berdasarkan keterangan saksi, sebelum kejadian, korban dan teman-temannya sedang beristirahat di sebuah pondok di tepi Sungai Manna. Tiba-tiba terdengar suara gemuruh air, dan air sungai yang semula tenang naik hingga mencapai ketinggian 1 meter.

 

Para saksi segera keluar dari pondok untuk menyelamatkan diri, namun Heri Supriyanto kembali ke dalam pondok untuk mengambil tas dan pakaian. Sayangnya, saat kembali, korban terseret arus deras Sungai Manna dan hingga saat ini masih belum ditemukan.

 

Pihak Polsek Tanjung Sakti bersama tim gabungan dari Polres Lahat dan masyarakat setempat terus melakukan upaya pencarian. Evakuasi dan pencarian korban akan dilanjutkan dengan harapan korban dapat segera ditemukan. Polres Lahat mengimbau warga agar berhati-hati ketika berada di sekitar aliran sungai, terutama saat hujan deras, untuk menghindari insiden serupa.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
238 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.