Sat Resnarkoba Polres Pali Ungkap Kasus Narkoba, Tangkap Dua Pelajar dengan Barang Bukti Sabu dan Ekstasi

PALI – Sat Resnarkoba Polres Pali berhasil mengungkap kasus narkoba dengan menangkap dua pelajar yang terlibat dalam transaksi narkotika. Penangkapan terjadi pada hari Rabu, 11 September 2024, sekitar pukul 21.15 WIB, di halaman Puskesmas Penungkal Abab, Desa Air Itam, Kecamatan Penukal, Kabupaten Pali.

 

Dua tersangka yang ditangkap adalah Candra bin Warmin (19) dan Deprin bin Junaidi (18), keduanya adalah pelajar/mahasiswa. Mereka kedapatan memiliki narkotika jenis sabu dan ekstasi dengan total berat bruto masing-masing 50,66 gram dan 20,56 gram. 

 

Penangkapan berawal dari informasi masyarakat yang melaporkan adanya aktivitas transaksi narkoba di lingkungan Puskesmas Penukal Abab. Berdasarkan informasi tersebut, Kasatresnarkoba Polres Pali, bersama tim, melakukan penyelidikan dan undercover buy.

 

Saat transaksi berlangsung, kedua tersangka tampak curiga dan berusaha melarikan diri ketika melihat petugas. Namun, mereka berhasil ditangkap sebelum sempat melarikan diri. Candra bin Warmin ditemukan menyimpan barang bukti narkotika di dalam celana dalamnya. Barang bukti yang ditemukan meliputi satu paket sabu dan satu paket ekstasi, serta beberapa barang lainnya termasuk dua unit handphone, uang pecahan Rp. 100.000, dan sepeda motor tanpa nomor polisi.

 

Kapolres Pali memastikan bahwa kedua tersangka dan barang bukti telah diamankan di Polres Pali untuk proses penyidikan lebih lanjut. "Kami akan terus melakukan upaya tegas terhadap peredaran narkoba di wilayah kami dan memastikan pelaku mendapatkan hukuman sesuai dengan peraturan yang berlaku," tegas Kapolres Pali.

 

Pihak kepolisian menghimbau masyarakat untuk terus memberikan informasi terkait aktivitas narkoba dan berperan aktif dalam memberantas peredaran narkotika di lingkungan sekitar.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
44 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.