Polres Lahat Berhasil Tangkap Pelaku Penggelapan dan Penadahan Motor di Kikim Timur

Lahat – Tim Satreskrim Polres Lahat di bawah pimpinan Kasat Reskrim Iptu Ridho Pratama STrk.SIK berhasil mengungkap kasus penggelapan dan penadahan sepeda motor yang terjadi di Desa Patikal Lama, Kecamatan Kikim Timur, Kabupaten Lahat. Kejadian tersebut berlangsung pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024, sekitar pukul 21.30 WIB.

 

Pelapor, Wariman bin Selamat (53), seorang petani asal Desa Patikal Lama, melaporkan bahwa sepeda motor Honda Beat warna hitam miliknya telah digelapkan oleh tersangka Pranda Saputra (29), yang juga merupakan warga Desa Patikal Lama. Peristiwa ini bermula ketika Pranda meminjam sepeda motor dari anak pelapor, Perli, dengan alasan ingin pergi ke Desa Bungamas. Namun, setelah dua hari berlalu, motor tersebut tidak dikembalikan.

 

Wariman kemudian meminta bantuan dari seorang kenalannya, Muko, untuk menanyakan keberadaan sepeda motor tersebut kepada Pranda. Setelah ditemui, Pranda mengaku telah menggadaikan sepeda motor tersebut kepada Chaili Fransiska (35), seorang petani dari Desa Jaga Baya, Kecamatan Kikim Selatan. Akibat perbuatan tersebut, Wariman mengalami kerugian sebesar Rp 23 juta dan melaporkan kasus ini ke Polsek Kikim Timur.

 

Pada hari Jumat, 23 Agustus 2024, sekitar pukul 12.30 WIB, tim Satreskrim Polres Lahat melakukan upaya penangkapan terhadap kedua tersangka, Pranda dan Chaili. Keduanya ditangkap dan dibawa ke Polsek Kikim Timur beserta barang bukti berupa sepeda motor Honda Beat warna hitam dengan nomor polisi BG 3228 EAJ.

 

Kedua tersangka kini ditahan dan diproses sesuai hukum yang berlaku. Mereka dijerat dengan Pasal 372 KUHP tentang Penggelapan dan Pasal 480 ayat (2) KUHP tentang Penadahan, yang membawa ancaman hukuman penjara. Penyidik Polres Lahat menegaskan akan terus mendalami kasus ini untuk menuntaskan proses hukum terhadap para pelaku.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
36 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.