Sat Binmas Polres Prabumulih Sosialisasikan Kamtibmas kepada Tukang Ojek di Pangkalan Jl. Jenderal Sudirman

Prabumulih, 22 Agustus 2024 – Pada Kamis (22/08/2024), Unit Bintibsos Sat Binmas Polres Prabumulih, yang dipimpin oleh Kanit Bintibsos Aipda Endang Hermanto, SH, melakukan kegiatan sambang dan binluh kamtibmas di pangkalan ojek Jl. Jenderal Sudirman, Kelurahan Cambai, Kota Prabumulih.

 

Dalam kesempatan tersebut, Aipda Endang Hermanto memberikan himbauan kepada para tukang ojek untuk selalu tertib berlalu lintas, mencegah tindak kejahatan, dan memperhatikan keselamatan dengan menggunakan helm baik untuk pengendara maupun penumpang. Selain itu, Aipda Endang juga mengingatkan pentingnya antisipasi terhadap kejahatan jalanan dan memberikan informasi kepada petugas kepolisian jika melihat atau menemukan tindak pidana di jalan.

 

"Kegiatan sambang dan binluh kamtibmas ini merupakan upaya preemtif untuk memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah hukum Polres Prabumulih. Kami ingin memastikan aktivitas masyarakat berlangsung aman dan nyaman, serta meminimalisir segala bentuk kejahatan," ujar Aipda Endang Hermanto.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan tukang ojek terhadap peraturan lalu lintas serta peran aktif mereka dalam menjaga keamanan di sekitar wilayah mereka.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
67 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.