Musi Banyuasin – NS (30), warga Sungai Lilin, harus merasakan dinginnya jeruji besi Polsek Sungai Lilin setelah tertangkap basah mencuri buah kelapa sawit di kebun PT Hindoli Estate, Desa Suka Damai, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin. Peristiwa ini terjadi pada Minggu (18/08/2024) sekitar pukul 15.00 WIB.
Saat kejadian, NS bersama dua rekannya sedang memanen buah kelapa sawit di Blok F24 Divisi 1 PT Hindoli. Mereka berhasil memanen sebanyak 54 tandan dengan berat mencapai 1.350 kilogram. Namun, aksi mereka tidak berjalan mulus. Petugas keamanan PT Hindoli yang mengetahui kejadian ini segera mengamankan NS, sementara dua rekannya berhasil melarikan diri.
Modus operandi yang digunakan oleh NS dan rekan-rekannya cukup terencana. Sebagian dari mereka memanen buah dengan menggunakan alat Dodos, sementara lainnya memindahkan hasil panen ke parit gajah di sekitar kebun sawit. Dari situ, buah kelapa sawit kemudian dipindahkan lagi ke kebun masyarakat sekitar untuk menghilangkan jejak.
Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Tungkal Jaya, Iptu Febriyanto, S.H., membenarkan adanya kejadian ini. "NS telah kami amankan dan dikenakan Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, yang membawa ancaman hukuman penjara hingga 7 tahun," jelas Iptu Febriyanto.
Ia juga menambahkan bahwa saat ini pihak kepolisian sedang memburu dua rekan NS yang berhasil kabur. "Kami mengimbau kepada pelaku lainnya untuk segera menyerahkan diri sebelum kami tangkap," tegasnya.
Kasus ini kembali mengingatkan pentingnya menjaga integritas dan tidak tergoda melakukan tindakan kriminal, terlebih di wilayah yang diawasi ketat. Pihak kepolisian akan terus melakukan upaya penegakan hukum untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Musi Banyuasin.
Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :
NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*
"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"
Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151
081370002110
admin@[email protected]
© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.