Kapolda Sumsel Pimpin Apel Pagi, Berikan Penghargaan kepada Personel Berprestasi

Palembang, 5 Agustus 2024 – Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol. A. Rachmad Wibowo, S.I.K., memimpin apel pagi di Lapangan Upacara Mapolda Sumsel pada Senin, 5 Agustus 2024. Kegiatan ini dimulai pukul 07.00 WIB dan dihadiri oleh Irwasda Polda Sumsel, Kombes Pol. Feri Handoko Soenarso, S.H., S.I.K., para Pejabat Utama (PJU) Polda Sumsel, serta para Kapolres dan jajarannya yang mengikuti secara virtual. Apel pagi dihadiri oleh personel Polri dan PNS Polda Sumsel.

 

Dalam apel tersebut, Kapolda Sumsel memberikan penghargaan kepada sejumlah personel yang telah menunjukkan dedikasi dan prestasi luar biasa dalam menjalankan tugas mereka. Sebanyak 6 Pin Emas Kapolda dan 41 piagam penghargaan diserahkan kepada para penerima.

 

Beberapa penghargaan yang diberikan antara lain kepada personel dari DITSAMAPTA Polda Sumsel yang berhasil menangkap tersangka pencuri sawit menggunakan senjata api rakitan, tim Biddik yang melaksanakan tugas operasional Command Center, serta Satreskrim Polres OKU Timur yang berhasil mengungkap kasus pembunuhan berencana dalam waktu kurang dari 12 jam.

 

Kapolda Sumsel juga memberikan apresiasi kepada tim atlet karate Polda Sumsel yang berhasil meraih 12 medali emas, 7 medali perak, dan 4 medali perunggu pada Kejuaraan Karate Kapolri Cup 2024, serta tim beladiri Polri Polda Sumsel yang meraih juara 3 pada kejuaraan yang sama.

 

Dalam sambutannya, Kapolda Sumsel mengajak seluruh peserta untuk mengheningkan cipta sejenak untuk mengenang Almarhum Iptu (Anm) Rivan Arif, S.H., M.Si., yang gugur dalam tugas pada 3 Agustus 2024. Ia mengucapkan terima kasih atas dedikasi seluruh personel dalam rangkaian Hari Bhayangkara ke-78.

 

Kapolda menekankan pentingnya memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat sebagai wujud dari slogan "Rastra Sewakottama" yang berarti pelayan utama negara dan bangsa. Ia juga mengingatkan agar seluruh personel tetap menjaga integritas dan profesionalisme dalam setiap tugas yang diemban.

 

Dengan semangat baru, Kapolda Sumsel berharap seluruh personel dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan menjaga nama baik Polda Sumsel.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
192 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.