Polsek Belitang II Salurkan Bansos dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78

Martapura – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polsek Belitang II menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) berupa sembako kepada warga kurang mampu. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Kapolsek Belitang II, AKP Johan Syafri SE, bersama anggota pada Minggu, 16 Juni 2024.

 

Kapolsek Belitang II, AKP Johan Syafri SE, menyampaikan bahwa penyaluran bansos ini bertujuan untuk membantu masyarakat, terutama mereka yang kurang mampu, agar bisa memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. "Alhamdulillah hari ini kami bersama seluruh anggota menyalurkan bansos berupa paket sembako kepada warga kurang mampu," ungkapnya.

 

Adapun bansos yang diberikan meliputi beras, minyak goreng, tepung terigu, gula, dan mie instan. Johan berharap, bantuan tersebut dapat meringankan beban kebutuhan pokok masyarakat sehari-hari. "Semoga apa yang kami berikan hari ini dapat membantu kebutuhan masyarakat dan bermanfaat bagi keluarga penerima," tambahnya.

 

Selain sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, penyaluran paket sembako ini juga merupakan wujud rasa syukur institusi Polri yang kini telah berusia 78 tahun. Dengan kegiatan sosial seperti ini, Polri ingin menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat.

 

Masyarakat yang menerima bantuan menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada Polsek Belitang II atas perhatian dan kepeduliannya. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut, sehingga semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya.

 

Dengan aksi nyata seperti ini, Polsek Belitang II berharap dapat terus mempererat hubungan baik antara polisi dan masyarakat, serta memberikan kontribusi positif bagi lingkungan sekitar.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
149 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.