Polres Muara Enim Salurkan Bantuan Air Bersih ke Pondok Pesantren Hidayatullah

Muara Enim - Polres Muara Enim Polda Sumsel memberikan bantuan air bersih kepada Pondok Pesantren Hidayatullah di Muara Enim. Kegiatan ini dilakukan oleh personel dari Sat Samapta Polres Muara Enim pada Rabu (5/6/24).

 

Bantuan air bersih ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Air bersih adalah kebutuhan mendasar yang sangat penting untuk kesehatan dan kesejahteraan para santri dan pengurus pesantren.

 

Kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat hubungan antara Polri dan masyarakat, membangun kepercayaan, dan menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas menjaga keamanan tetapi juga berperan aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan.

 

Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra, SH, SIK, MSi, melalui Kasat Samapta AKP M. Heri Irawan, SE, menjelaskan bahwa kegiatan penyaluran bantuan air bersih ini adalah bagian dari kegiatan kemanusiaan yang sangat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan. Polres Muara Enim menyalurkan bantuan air bersih sebanyak 2.500 liter menggunakan 1 unit mobil Rantis Armored Water Cannon (AWC) dinas Polres Muara Enim.

 

Bantuan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan air bersih Pondok Pesantren Hidayatullah di Muara Enim. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan beban pondok pesantren dalam memenuhi kebutuhan air bersih sehari-hari dapat berkurang, dan para santri serta pengurus pesantren bisa lebih fokus pada kegiatan pendidikan dan keagamaan.

 

Ustadz Sahir, sebagai pimpinan Pondok Pesantren Hidayatullah, mengucapkan terima kasih kepada Kapolres Muara Enim dan jajarannya, yang telah membantu warga dengan memberikan bantuan air bersih. "Semoga bantuan ini membawa manfaat dan keberkahan bagi kita semua," ucapnya.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI, WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
118 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.