Ratusan Personel Polres OKU Selatan Amankan Shalat Idul Fitri di Kota Muaradua

MUARADUA - Kepolisian Resor (Polres) OKU Selatan mengerahkan ratusan personel untuk mengamankan Shalat Idul Fitri 1445 H di masjid dan lapangan terminal Kota Muaradua. Kapolres OKU Selatan AKBP Listiyono Dwi Nugroho S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas Polres OKU Selatan AKP Supardi menyatakan bahwa para personel yang diterjunkan telah berada di lokasi pengamanan sebelum shalat Idul Fitri dimulai.

 

"Lokasi yang menjadi fokus pengamanan para personel adalah masjid-masjid yang berada di Kecamatan Muaradua, seperti di lapangan terminal kota Muaradua, Masjid Al-Muhtadin kompleks Islami center, masjid Al-Falah, dan lokasi lainnya," terangnya.

 

Pengamanan ini dilakukan berdasarkan surat pemberitahuan dari Panitia Hari Besar Umat Islam (PHBI) Kabupaten OKU Selatan. Kasi Humas juga berharap agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan selalu menjaga ketertiban bersama.

 

"Kami dari pihak kepolisian berharap kepada masyarakat yang merayakan Idul Fitri tahun ini agar senantiasa saling menjaga Kamtibmas di lingkungannya masing-masing," ujarnya.

 

Pantauan dilapangan menunjukkan bahwa umat Muslim Kabupaten OKU Selatan mulai memenuhi masjid-masjid sejak pukul 06:30 WIB dan pelaksanaan sholat Idul Fitri berlangsung sampai selesai. Pelaksanaan Sholat Idul Fitri yang digelar Pemerintah Daerah Kabupaten OKU Selatan melalui Panitia Hari Besar Islam (PHBI) menghadirkan imam dan khotib setempat.

 

Bila ada permasalahan dan butuh bantuan Polisi silahkan hubungi :

 

NO BANTUAN POLISI,WA *081370002110*

 

"KAMI SIAP MELAYANI 24 JAM"

Administrator
276 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.KM.4, RW.5, Pahlawan, Kec. Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30151

081370002110

admin@[email protected]

Follow Us
Berita Foto

© TRIBRATANEWS POLDA SUMSEL. All Rights Reserved.